SHARING PENGELOLAAN MANAJEMEN KEUANGAN KELUARGA
Sabtu/16 Mei 2019 Perpustakaan Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menyelenggarakan kegiatan sharing pengelolaan keuangan keluarga bersama Bapak Ardiansyah, S. T., M. Cs. Bertempat di Perpustakaan UAD kampus 4 kegiatan ini berjalan dengan lancar. Kegiatan ini dibuka untuk umum dan berlangsung dari pukul 09.00-11.00 WIB.
Dalam sambutannya Bapak Tedy Setiadi,M. T mengungkapkan bahwasanya Perpustakaan UAD terbuka untuk kegiatan sharing knowledge yang tidak twrbatas dengan peminjaman dan pengembalian buku. Lebih dari itu, Perpustakaan UAD terbuka bagi seluruh sivitas akademika untuk menggunakan ruang perpustakaan, tidak terkecuali untuk para peserta.
Contoh aplikasinya adalah dengan adanya sharing keilmuaan mengenai konsep pengelolaan keuangan keluarga yang sangat menarik ini. Tidak terbatas pengetahuan tertentu saja namun seluruh aspek pengetahuan dapat di share kan melalui krgiatan di perpustakaan yang nantinya akan berguna bagi sivitas akademika. Sama halnya mengenai tema kali inu yang sangat bermanfaat mengingat sedini mungkin kita dapat mengelompokkan pendapatan dan pengeluaran sesuai dengan porsinya. Harapan dengan adanya sharing ini, peserta dapat tercerahkan sehingga dapat menjadi guide dalam me-manage keuangan secermat mungkin. (ap)