AUDIT MUTU INTERNAL PERPUSTAKAAN TAHUN ANGGARAN 2017/2018

Audit Mutu Internal (AMI) Perpustakaan Univeristas Ahmad Dahlan (UAD) dilaksanakan pada hari Rabu, 25 April 2018 WIB. Kegiatan ini dilaksanakan di Ruang Literasi pukul 09.30-14.30 WIB. Adapun auditor AMI yakni Bapak Moch. Imron, SE. Msi, Ak dan Iwan Setianto, SE. Adapun fokus AMI meliputi:

  1. Pengelolaan Anggaran Pengembangan
  2. Pencapaian Target dan Sasaran Mutu
  3. Penerimaan dan Pengelolaan Dana/Kas di Luar Rekening

Kegiatan ini berfungsi sebagai bahan evaluasi perpustakaan untuk mengetahui kesesuaian pelaksanaan dan perencanaan kegiatan. Hal inipun dapat diketahui penyebab atau hambatan selama pelaksanaan kegiatan yang berujung terhadap penemuan solusi terbaik untuk memajukan Perpustakaan UAD khususnya dan UAD secara keseluruhan. Keseluruhan kegiatan AMI Perpustakaan berjalan lancar dengan harapan adanya peningkatan mutu dan kualitas layanan Perpustakaan UAD secara berkelanjutan. (ap)