Library Orientation (LO) merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh Perpustakaan Universitas Ahmad Dahlan (UAD) untuk mengenalkan layanan dan kegiatan perpustakaan kepada mahasiswa baru di awal perkuliahan. Pada tahun 2024 ini, penyelenggaraan LO berbeda dibanding tahun-tahun sebelumnya, saat ini LO diselenggarakan di setiap perpustakaan yang ada di UAD (perpustakaan kampus 1, perpustakaan kampus 2, perpustakaan kampus 3, perpustakaan kampus 4, perpustakaan fakultas kedokteran kampus 4, perpustakaan kampus 5, dan perpustakaan kampus 6.
LO menjadi pintu gerbang sebagai upaya membekali para mahasiswa baru dalam belajar mandiri melalui aktivasi keanggotaan perpustakaan, pendayagunaan sumber referensi cetak maupun digital yang dimiliki oleh Perpustakaan UAD maupun hasil kerjasama dengan instansi yang lain, dan proses penyebaran informasi perpustakaan. Pelaksanaan LO dimulai tanggal 01-15 Oktober 2024. Adapun mekanisme pelaksanaan LO sebagai berikut:
Pendaftaran LO Fakultas Kedokteran Kampus 4